Noni jelek ini memang termasuk tanaman multi khasiat. Berikut ini saya beberkan beberapa resep penyembuhan penyakit dengan memanfaatkan buah Mengkudu.
Menurut penyelidikan ilmiah Lembaga Biologi Nasional Bogor tumbuhan Mengkudu adalah salah satu jenis tanaman asli Nusantara namun tanaman ini sudah menyebar hingga ke wilayah Asia Selatan, Asia Tenggara dan Pasifik
Tanaman yang berbahasa latin Morindo Citrifora ini sudah dikenal sejak lama dan dipercaya sebagai resef ampuh untuk menyembuhkan beberapa penyakit. Karena khasiat dan kepopulerannya inilah sehingga masyarakat kita memberinya nama yang berbeda-beda. Bagi orang Jawa menyebut Mengkudu dengan buah Pace, Sunda Cangkudu, Madura Kodhuk, Bali Wungkudu dan Kalimantan dengan sebutan Wingkudu.
Menurut para ahli obat-obatan tradisional, Mengkudu cukup kaya akan kandungan senyawa antrakinon dan senyawa morindon. Sedang yang lazim digunakan sebagai resef tradisional oleh masyarakat kita adalah buah, daun dan bagian akarnya. Dan belakangan ini Mengkudu juga dimanfaatkan oleh sebagian industri sebagai bahan baku obat-obatan yang diproduksi secara modern.
Beberapa resef penyembuhan penyakit dengan Mengkudu adalah :
Ambil buah Mengkudu 3-5 biji yang cukup tua atau mengkel, daging buahnya diambil dan dihaluskan. Setelah diberi air matang secukupnya terus diremas-remas, diperas dan disaring dengan kain kasa yang bersih. Beri garam secukupnya. Satu gelas air perasan (ekstrak) daging Mengkudu bisa diminum 2-3 kali sehari. Lakukan dengan rajin Insya Allah mag nya akan cepat sembuh dan lenyap. Sebagai langkah pencegahan (kambuh) maka Anda bisa melakukannya 1 atau 2 kali sebulan.
- 2. UNTUK DARAH TINGGI
- 3. UNTUK SAKIT PERUT
Resef ini menggunakan bahan daun dari tanaman Mengkudu. Daun digarang diatas api hingga alyu kemudian diolesi minyak kelapa yang sudah diberi bawang merah (dipotong-potong). Seterusnya daun tersebut ditempelkan diatas pusar dan sesekali sambil ditekan-tekan. Beberapa saat kemudian biasanya perut akan terasa nyaman dan bersamaan itu pula Anda biasanya akan mengeluarkan gas (kentut).
- 4. PELURUH AIR SENI
Caranya ambil beberapa buah akar Mengkudu lalu bersihkan dari tanah yang menempel dengan air. Seterusnya rebuslah akar mengkudu tersebut dengan 3 gelas air hingga mendidih dan sisakan airnya hanya 1 gelas saja, air rebusan ini diminum 2-3 kali sehari.
Memakan buah Mengkudu juga dapat membatu pencernaan atau gangguan penyakit perut lainnya serta dapat mengurangi rasa sakit kepala.
Semoga bermanfaat.
info bisnis KLIK DISINI
Iedul Fitri Daz